Sebelumnya untuk diketahui sebelumnya, Allah memberikan kejayaan kepada suatu kaum setelah melalui berbagai macam rintangan, halangan, cobaan maupun bencana. Karena hakikinya cobaan itu datang diikuti dengan kenaikan level, tingkat dan semacan itu
Nah, kalau ada yang bertanya apa hubungan antara pola, cobaan dan masa keemasan Indonesia? Maka simak ulasan singkat dibawah ini.
Secara pola yang ada, Allah memberikan kejayaan pada suatu kaum secara bergantian selama kurang lebih 7 abad. Dan tentunya sebelum memberikan kejayaan itu Allah memberikan cobaan terlebih dahulu. Berikut ini kaum-kaum tersebut:
1. Kerajaan Romawi
Abad 1-7
Kerajaan ini memperoleh kejayaan dan dikenal di seluruh penjuru dunia karena penakhlukannya yang hebat. Sebelum kerajaan ini berjaya, dahulunya merupana sekumpulan kecil kelompok yang berhasil menakhlukkan kerajaan-kerajaan di daratan Italia dan sekitarnya. Setelah abad ke-7, kerajaan tersebut runtuh.
2. Al-Andalus
Abad 7-14
Al Andalus merupakan wilayah di daratan Spanyol yang kala itu ditakhlukkan oleh orang-orang muslim. Disana telah tumbuh peradaban yang sangat hebat. Disaat eropa mengalami dark age atau jaman kegelapan setelah runtuhnya kerajaan Romawi, para ilmuan muslim disana telah menemukan bilangan biner, ilmu bedah, ilmu astronomi, tata kota dan lain-lain. Maka dari itu antara abad ke-7 s.d 14 ini sering disebut Golden Age of Islam.
Cobaan yang diterima bangsa muslim adalah tidak diterimanya agama ini di Arab. Tetapi berkat perjuangan Rasululullah SAW dan rahmat dari Allah, bangsa muslim tumbuh dengan cepat.
Tetapi peradaban bangsa Muslim di Al Andalus ini berakhir pada adad ke-14 karena desakan dari tentara salib.
3. Eropa & Amerika
Abad 14-21
Setelah mengalami cobaan yang berat, yaitu hidup pada masa jaman kegelapan, dimana mereka sangat tertinggal pada segala bidang kehidupan termasuk ilmu pengetahuan, bangsa Eropa mulai bangkit dan kebangkitan itu biasa disebut dengan Renaissance. Setelah mengusir bangsa muslim di Spanyol, mereka menyerap semua ilmu pengetahuan dari Al Andalus, sehingga muncullah nama-nama besar di bidang pengetahuan, seperti Leonardo da Vinci, Issac Newton, Albert Einstein, dll. Maka sejak itu dan sampai sekarang (abad 21), bangsa eropa dan amerika merupakan bangsa paling maju di dunia.
Tetapi keruntuhan mereka sudah terlihat tanda-tandanya. Diawali dengan krisis moneter dan hutang macet di beberapa negara eropa, khususnya Yunani. Moral yang kurang terjaga juga memperparah keadaan. Maka secara pola, abad ini adalah akhir dari kejayaan mereka.
4. Indonesia?
Abad 21-28
Indonesia telah mengalami cobaan yang bertubi-tubi dan sangat pedih. Mulai dari penjajahan belanda, jepang, pemberontakan, krisis moneter, bencana tsunami, lumpur lapindo, gunung merapi, korupsi merajalela.
Nah, maka secara pola, Indonesia masuk dalam kandidat calon bangsa yang berjaya selanjutnya
Apakah Indonesia akan mengalami Golden Age-nya? Maka kita sebagai generasi muda yang harus mengusahakannya. Saya yakin pasti itu terjadi
Sekian dari saya, semoga bermanfaat untuk teman-teman
Wassalamualakum
— Rully Pratama